Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2018

Mampir di Toko Maju Mayestik; Yang Terselip Diantara Lautan Renda dan Kancing

Gambar
Bertiga Diantara Tumpukan dan Lautan Renda Akhir pekan kemarin, saya kedatangan tamu dari luar kota. Teman satu gank saat kuliah dulu. Mereka yang memiliki karakter super unik. Keunikan itu bertahan sampai sekarang. Temanmu adalah cerminanmu, kata orang bijak. Karena doyan nge-mall, teman-teman saya yang datang ke Jakarta biasanya minta diajak ke mall. Minimal Thamrin City dan Grand Indonesia. Yang ini lain.

Salahkan Semuanya Pada Greenspan, Sang Biang Kerok

Gambar
Shutterstock Libur Lebaran tahun ini, saya mudik lama sekali. Hampir satu bulan. Sudah pulang sebelum periode mudik pemerintah (yang juga lama). Saya juga kembali setelah mereka masuk kerja. Hihi... Imbasnya, mesin-mesin produksi dalam diri lama benar panasnya. Sebabnya, selama libur, saya hanya tidur serta selancar di dunia maya (dan nyata) mencari gamis, jilbab dan kuliner enak. Ah, itu indah sekali bukan? Sayangnya, keindahan itu seperti menonton film. Tidak nyata. Ketika saya membuka isi dompet, kenyataan pahit menyergap. Kemana segala receh dan lembar-lembar merah itu pergi ya? Kenapa dompetnya kosong? Wkwk... Selama mudik, saya membawa Alan Greenspan. Ternyata, membawanya turut serta menjadi kesalahan besar. Soalnya, orangtua cuma ingin saya pulang membawa uang dan calon mantu. Wkwk...SUPPERR RETCEH, Gin!! Siapa Greenspan? Cari sendiri di Google. Soalnya, dia juga saya ambil random saja dari rak di Blok-M Square. Ketika memutuskan membawa pulang, saya lebih mementingkan im...